Warga Serahkan Dua Senjata Api Rakitan ke Polisi Bener Meriah

Kapolres Bener Meriah AKBP Aris Cai Dwi Susanto bersama jajaran saat melihat dua pucuk senjata api rakitan aktif beserta amunisi usai diserahkan warga. Rabu 17 Desember 2025. [Foto Dok : Polres Bener Meriah/rahasiaumum.com]

Bener Meriah. RU – Satuan Intelkam Polres Bener Meriah mengamankan dua pucuk senjata api rakitan aktif beserta amunisi setelah diserahkan secara sukarela oleh warga, Rabu, 17 Desember 2025.

Penyerahan berlangsung sekitar pukul 12.32 WIB. Dua senjata tersebut masing-masing berupa laras panjang menyerupai SSI berpelontar dan laras pendek menyerupai FN Colt, dengan kondisi masih layak digunakan.

Polisi turut mengamankan 19 butir amunisi revolver kaliber 38 SPC, terdiri atas tujuh butir aktif, dua proyektil, dan sepuluh selongsong.

Kapolres Bener Meriah AKBP Aris Cai Dwi Susanto menyatakan pengungkapan berawal dari laporan masyarakat yang segera ditindaklanjuti oleh jajarannya.

“Informasi dari warga langsung kami respons dengan langkah cepat dan terukur,” ujar Aris, seperti diberitakan rahasiaumum.com, Kamis (18/12/2025).

Kasat Intelkam Polres Bener Meriah IPTU Fadhllulillah kemudian mengerahkan personel ke lokasi setelah keterangan awal dinyatakan lengkap.

Berdasarkan penuturan warga, senjata ditemukan saat membersihkan rumah, tersimpan di dalam karung beras di atas plafon dapur.

Menyadari risiko, warga memilih menyerahkan temuan tersebut kepada kepolisian.

Seluruh barang bukti kini diamankan untuk kepentingan penyelidikan sesuai ketentuan hukum.

Polres Bener Meriah mengapresiasi peran aktif masyarakat serta mengimbau warga melaporkan setiap temuan benda berbahaya demi menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *