Aceh Besar. RU – Pemerintah Kabupaten Aceh Besar terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan jasmani di sekolah melalui Pelatihan Instruktur Senam Anak Indonesia Hebat dan Instrumen Tes Kebugaran Jasmani bagi Guru PJOK SD dan SMP Negeri se-Aceh Besar, yang dibuka di SMP Negeri 3 Ingin Jaya, Selasa (07/10/2025).
Kegiatan dibuka oleh Asisten II Sekdakab Aceh Besar Bidang Perekonomian dan Pembangunan, M. Ali, S.Sos., M.Si., yang menegaskan pentingnya kebugaran jasmani sebagai investasi kesehatan dan peningkatan produktivitas masyarakat.
Ia mengajak peserta mengikuti pelatihan dengan serius agar ilmu yang diperoleh dapat diterapkan di sekolah masing-masing.
M. Ali juga mengapresiasi kolaborasi antara Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Aceh Besar dengan Universitas Syiah Kuala (USK), dan berharap kerja sama tersebut terus berlanjut guna mendukung visi nasional Indonesia Bugar 2045.
“Kami ingin generasi muda Aceh Besar tumbuh menjadi generasi yang sehat, kuat, dan tangguh,” ujarnya.
Dekan FKIP USK, Dr. Syamsulrizal, M.Kes., menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pengabdian masyarakat dan berlangsung selama tiga hari dengan peserta guru PJOK dari seluruh SD dan SMP Negeri di Aceh Besar.
USK juga akan membantu pelaksanaan tes kebugaran jasmani di sekolah-sekolah.
Sementara itu, Prof. Mudatsir M.Kes. dari LPPM USK menyebutkan pelatihan ini merupakan satu dari 70 proposal pengabdian masyarakat yang mendapatkan pendanaan penuh dari kampus, sebagai wujud dukungan terhadap penguatan kapasitas guru PJOK dan pembudayaan hidup sehat di sekolah.
Kegiatan ini juga selaras dengan program nasional Kemenpora “Gerakan Ayo Olahraga” dan kampanye “Indonesia Bugar 2045” yang menargetkan peningkatan indeks kebugaran nasional.(*)