Gempika Deklarasi Dukungan dan Komit Menangkan Irwan Djohan-Khairul Amal

Avatar photo
Gempika Deklarasi Dukungan dan Komit Menangkan Irwan Djohan-Khairul Amal
banner 120x600
banner 468x60

Banda Aceh. RU – Gerakan Millenial Pemuda Irwan-Khairul Amal (Gempika) mendeklarasikan dukungan terhadap pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Banda Aceh, nomor urut 4, Irwan Djohan-Khairul Amal, pada Pilkada 2024.

Gerakan para pemuda ini juga menyatakan komitmen mereka yang akan bekerja secara maksimal sejak dikukuhkan hingga pada hari pemungutan suara di TPS pada 27 November 2024 nanti.

Demikian dukungan itu disampaikan dalam acara deklarasi dan pengukuhan pengurus Gempika yang digelar di kantor DPW Partai NasDem Aceh, Senin (28/10/2024).

Gempika Deklarasi Dukungan dan Komit Menangkan Irwan Djohan-Khairul Amal

Pada kesempatan itu, ketua Gempika, Riski Yudisia mengatakan bahwa dukungan tersebut datang kerena keyakinan dari para milenial terhadap pasangan nomor urut empat, yakni Teuku Irwan Djohan dan Khairul Amal untuk Banda Aceh dalam lima tahun mendatang.

Kiki sapaan akrab Riski Yudisia juga mengatakan bahwa pasangan Irwan Djohan dan Khairul Amal, telah menyatakan komitmen mereka untuk terus bersama anak muda.

Menurutnya, pasangan Irwan Djohan dan Khairul Amal sangat merespon dan memiliki perhatian khusus atas apa yang menjadi keresahan kaum muda selama ini.

“Kami menganggap hanya pasangan bang Irwan dan bang Khairul saja yang memiliki visi misi yang jelas dalam merespon serta menjawab permasalahan anak muda di kota Banda Aceh”, ujar Kiki.

Ia melanjutkan, bahwa selama ini harapan dan permasalahan kaum muda di Banda Aceh belum pernah direspon dan terselesaikan dengan baik.

“Kenapa kami menaruh harapan besar kepada bang Irwan dan bang Khairul Amal pada Pilkada kali ini? ya, karena kami sudah melihat calon yang lain yang sudah mendapat kesempatan memimpin sebelumnya, tapi tidak pernah menanggapi permasalahan anak muda di Banda Aceh dengan serius.” imbuh Kiki.

Pada kesempatan itu, Kiki mengajak dan menghimbau kepada seluruh kaum muda untuk benar-benar komit dan bekerja semaksimal mungkin memenangkan pasangan Irwan Djohan dan Khairul Amal. Dengan demikian kaum muda akan memiliki harapan perubahan kedepannya.

“Kami akan berupaya keras untuk pemenangan bang Irwan dan bang Amal. Kemudian kami juga nantinya siap membantu beliau dalam mencari solusi terkait permasalahn anak muda kedepan. Bang Irwan sudah menyampaikan bahwa anak muda akan menjadi program prioritas beliau bersama program lainnya seperti PDAM dan perbaikan fasilitas publik,” tutup Kiki.

Sementara itu, Irwan Djohan menyatakan dukungan ini sebagai sebuah langkah baik dari anak muda untuk membangun Banda Aceh dimasa depan sesuai perkembangan zaman.

Ia melanjutkan bahwa Gempika datang dari berbagai latar belakang profesi dan hoby, sehingga Gempika telah menjadi bagian dari tim pemenangan Irwan Djohan dan Khairul Akmal.

“Jika kami dipercaya masyarakat untuk memimpin kota Banda Aceh, maka Gempika ini nantinya menjadi mitra dari pemerintah kota Banda Aceh untuk menyalurkan aspirasi harapan dan ide untuk pembangunan pemuda disegala sektor. Jadi yang tahu tentang kebutuhan anak muda, ya anak muda itu sendiri,” Irwan mengakhiri.(ia)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *