IPI Aceh Besar Gelar Rakerda Tahun 2024

IPI Aceh Besar Gelar Rakerda Tahun 2024
banner 120x600
banner 468x60

Jantho. RU – Sehubungan dengan telah berakhirnya kepengurusan, Pengurus Daerah, Ikatan Pustakawan Indonesia (PD-IPI) Kabupaten Aceh Besar, menggelar Rapat Kerja tahun 2024, di Barika Kopi, Lambaro Ingin Jaya, Selasa, (31/12/2024)

Ketua PD IPI Aceh Besar Rahmawati S.I.P, mengatakan Raker tahun 2024 dilaksanakan dalam rangka berakhirnya jabatan pengurus periode 2022-2024.

“Raker ini dalam rangka berakhirnya masa bakti kami, sehingga sebagai bentuk tanggung jawab, penting kita putuskan beberapa kebaikan organisasi,” tutur Pustawakan yang telah meraih penghargaan Nasional itu.

Ia mengatakan, beberapa hasil Rakerda antara lain membentuk Panitia Mubes II (SC dan OC), menetapkan Jadwal Mubes dan menerapkan mekanisme penjaringan calon ketua IPI kedepan.

“Beberapa keputusan Rakerda IPI Aceh Besar tadi, membentuk Panitia Mubes II (SC dan OC), menetapkan Jadwal Mubes dan menerapkan mekanisme penjaringan calon ketua IPI kedepan,” jelas Rahma.(rel)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *