Jejaki Usia 14 Tahun, Partai Nasdem Aceh Tamiang Santuni Anak Yatim

Ketua DPD Partai Nasdem Aceh Tamiang, Maulizar Zikri menyerahkan santunan kepada salahseorang anak yatim menjelang HUT Partai Nasdem pada 11 November mendatang. Rabu 5 November 2025. [Foto Dok : rahasiaumum.com/S011]

Kualasimpang. RU – Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai NasDem yang jatuh pada Selasa, 11 November 2025, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Aceh Tamiang menggelar kegiatan sosial berupa pemberian santunan kepada anak yatim dan piatu, Rabu (5/11/2025).

Acara berlangsung di Kantor Sekretariat DPD NasDem Aceh Tamiang, Karang Baru.

“Acara ini kami gelar sebagai bentuk rasa syukur sekaligus memohon keberkahan atas nikmat yang diberikan Allah SWT kepada Partai NasDem Aceh Tamiang,” ujar Ketua DPD NasDem Aceh Tamiang, Maulizar Zikri.

Politisi yang akrab disapa Dek Dan ini mengungkapkan rasa syukur atas kemudahan dalam menjalankan roda organisasi partai di daerah tersebut.

Ia juga menilai keberhasilan NasDem menambah kursi di DPRK Aceh Tamiang menjadi motivasi untuk terus berbuat bagi masyarakat.

“Alhamdulillah, dari dua kursi kini menjadi lima kursi hasil Pileg kemarin. Insya Allah, Allah akan meridai langkah kita menambah perolehan kursi di masa mendatang,” ucapnya.

Maulizar, yang juga menjabat Ketua Komisi III DPRK Aceh Tamiang, menegaskan komitmennya menjalankan amanah dan menjaga kepercayaan publik.

Menurutnya, santunan kepada 30 anak yatim dan piatu di sekitar kantor DPD menjadi agenda rutin sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

“Di sekitar kita ada anak-anak yang kehilangan kasih sayang orang tua. Sudah sepatutnya kita hadir memberikan perhatian,” katanya.

Dalam kegiatan itu, Maulizar didampingi para kader dan anggota DPRK Aceh Tamiang dari Fraksi NasDem, antara lain Tri Astuti, M. Yunus, Muhammad Salman Alfarizi, Lena Hati Kusuma Atmaza Rao, serta Sekretaris DPD NasDem Irfan Syaputra.(S011)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *