Pj Ketua Dekranasda Aceh Kunjungi ARC USK, Dorong Pengembangan Produk Minyak Nilam Aceh

Pj Ketua Dekranasda Aceh Kunjungi ARC USK, Dorong Pengembangan Produk Minyak Nilam Aceh
banner 120x600
banner 468x60

Banda Aceh. RU – Penjabat Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Aceh, Hj. Safriati, S.Si, M.Si, mengunjungi Atsiri Research Center (ARC) Universitas Syiah Kuala (USK) sebuah pusat riset khusus tentang atsiri Aceh, Senin (04/11/2024).

Dalam kunjungan tersebut, Safriati meninjau langsung sentra produksi minyak nilam yang sedang dikembangkan oleh ARC USK. Dalam kunjungan itu, Safriati disambut oleh Head of Research Center ARC, Dr. Elly Sufriadi.

“Kami berharap produk minyak nilam dan turunannya dari ARC USK ini dapat kami bantu promosikan sebagai produk unggulan Aceh. Ini adalah produk yang sangat potensial dan memiliki nilai ekonomi yang besar bagi masyarakat Aceh,” ujar Safriati, seraya menyampaikan bahwa pihaknya siap mendukung promosi dan pengembangan produk nilam itu.

Safriati juga membahas peluang kerja sama antara Dekranasda Aceh dan ARC USK untuk membantu memasarkan produk nilam dan berbagai turunannya. Dalam waktu dekat, Dekranasda akan membuka galeri khusus untuk memamerkan produk-produk unggulan dari seluruh Aceh, termasuk minyak nilam, dengan harapan produk lokal Aceh semakin dikenal dan dapat bersaing di pasar nasional maupun internasional.

Kerja sama ini diharapkan tidak hanya mendukung peningkatan ekonomi petani nilam di Aceh, tetapi juga memperkuat branding produk lokal Aceh di berbagai sektor industri.(*)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *