Akses Utama Desa Blang Puuk Kembali Dibuka Pascabanjir

Warga menggerebek rumah diduga tempat mesum di Abdya, lima orang ditangkap, dua di antaranya oknum TNI. Minggu 4 Januari 2026. [Foto Dok : rahasiaumum.com/T018]

Nagan Raya. RU – Sinergi aparat kepolisian dan masyarakat terlihat dalam upaya pemulihan pascabanjir bandang di Kecamatan Beutong Ateh Banggalang, Kabupaten Nagan Raya, melalui penerobosan kembali akses utama Desa Blang Puuk.

Pembukaan jalan dilakukan untuk memulihkan mobilitas warga setelah jalur vital tersebut terputus akibat bencana.

Akses ini selama ini menunjang aktivitas ekonomi, sosial, serta pelayanan masyarakat setempat.

Kapolsek Beutong IPDA Murdani, menyatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Polri dalam membantu masyarakat bangkit pascabencana.

“Kami hadir untuk mempercepat pemulihan akses dan memastikan warga dapat kembali beraktivitas dengan aman,” ujar Murdani, seperti diberitakan rahasiaumum.com, Rabu (07/01/2026).

Ia juga mengapresiasi partisipasi warga Desa Blang Puuk yang secara sukarela menghibahkan sebagian lahan demi kepentingan bersama sehingga jalan desa dapat kembali dibuka.

Selama pelaksanaan, personel Pos Pol Beutong Ateh Banggalang melakukan pengamanan guna memastikan kegiatan berlangsung tertib dan lancar, sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Dibukanya kembali akses tersebut diharapkan dapat menormalkan mobilitas warga serta mempercepat pemulihan sosial dan ekonomi pascabanjir bandang.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *