Idi. RU – Kasus baku tembak dihalaman Mesjid Al-Ihlas Gampong Bagok Sa Kecamatan Nurussalam, Kabupaten Aceh Timur pada Sabtu, 26 April 2025 malam, ternyata pelaku sempat menyandera seorang lansia.
Informasi yang diperoleh media rahasiaumum.com dari salahsatu sumber yang tidak mau namanya dipublikasi mengatakan, pelaku sempat menyandera seorang laki-laki lanjut usia (lansia) yang berumur 60 Tahun.
Kejadian berawal saat AR (60) warga Desa Bagok Sa, Kecamatan Nurussalam, Aceh Timur hendak menuju ke mesjid Al-Ihlas untuk melaksanakan sholat isya.
Sebelum tiba mesjid, tiba-tiba ia ditodong dengan menggunakan senjata oleh Orang Tidak Dikenal (OTK) yang meminta menumpang untuk diantar kearah tambak, setelah sampai ditengah tambak, AR disuruh mematikan lampu sepeda motornya dan tersangka langsung turun serta menghilang, selanjutnya korban langsung kembali pulang kerumah.
Sebelumnya, Insiden baku tembak terjadi diarea halaman mesjid Al-Ihlas Desa Bagok Sa pada pukul 20:00 Wib. Diduga Satresnarkoba Polres Aceh Utara hendak melakukan penangkapan terhadap terduga pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu.
Dari peristiwa itu, satu personil polisi Polres Aceh Utara diduga terluka akibat terkena tembakan dibagian pipi.
Kasi Humas Polres Aceh Utara, AKP Bambang yang dihubungi melalui pesan singkat Whatsaap oleh wartawan media rahasiaumum.com, pada Minggu (27/04/2025) belum menjawab terkait berita tersebut.
Hingga berita ini ditayangkan media ini masih menunggu keterangan resmi dari pihak kepolisian resor Aceh Utara. (HB012)