Kualasimpang. RU – Pemuda di Kabupaten Aceh Tamiang mendukung penuh PS Muda Sedia ikut serta masuk dalam deretan nama besar tim sepak bola pada musim kompetisi Piala Champions Cup – I tahun 2025 yang akan digelar di Stadion Kuta Asan Sigli pada 12-27 April 2025, mendatang.
Hal itu dikemukan Asrul Cahyanto, Atlet Futsal Aceh Tamiang saat berbincang dengan rahasiaumum.com seputar dunia olehraga, terutama terkait sepakbola dan Futsal, Senin (24/03/2025).
Sosok pendapok penjaga gawang futsal yang kerap terlibat mengikuti berbagai event futsal bergengsi tingkat Aceh, seperti Pra Pora dan Pora serta Liga Aceh dan beberapa turnamen lain di Sumatera Utara ini sangat optimis terhadap kemampuan PS Muda Sedia diajang turnamen piala Champions Cup – I tahun 20225 di Sigli.
“Saya yakin, dengan sportifitas dan kemampuan pemain yang dimiliki PS Muda Sedia, tim ini memiliki peluang besar menghadapi tim-tim ternama lainnya sehingga dapat bermain pada babak selanjutnya,” ungkap Pemuda yang akrab disapa Acon ini.
Dia menilai dari sistem pertahanan yang kuat dan ditambah lagi dengan pola serangan yang dilakukan tim PS Muda Sedia terhadap lawan sering tidak terbendung, sehingga tim lawan selalu kedodoran.
“Kita berharap dibawah kendali kepemimpinan Pak Sayed Mahdi sebagai Ketua Umum, kedepannya PS Muda Sedia mampu menerobos keberbagai kompetisi besar di Aceh,” ungkap Asrul.(*)