Kualasimpang. RU – Koperasi Rasra lakukan Launching Simulasi perdana pemberian Makanan Sehat Bergizi Gratis (MSBG) di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Karang Baru, perdana di Aceh Tamiang.
Tahap uji coba program MSBG perdana itu, diberikan bagi siswa siswi SDN 1 Karang Baru sebanyak 480 porsi dari Badan Gizi Nasional (BGN) kerja sama dengan Koperasi Rasra Aceh Tamiang.
Begitu dijelaskan Ketua Koperasi Rasra, Faisal Haris Nasution seperti dilansir rahasiaumum.com. Minggu (16/02/2025) dari Kualasimpang.
Faisal menyebut; SDN 1 Karang Baru menjadi sekolah perdana, penerima program uji coba simulasi MSBG. Dibagika kepada para siswa siswi dari kelas 1 sampai kelas 6.
“Pada hari perdana ini, menunya adalah Nasi putih; Ayam fresh semur; Sayur buncis plus wortel dan puding jagung. Serta air mineral,” jelasnya.
Dijelaskan, pemberian MSBG dibagikan pada pukul 11.00 WIB, uji coba ini menggunakan bahan staintlist style. Program MSBG ini dilakukan OLEH BGN bekerja sama dengan Koperasi Rakyat Sejahtera (Rasra) RI.
Pengakuan Maura akila (murid SDN 1 Karang Baru) dirinya sangat senang atas pemberian MSBG ini. Bisa menghemat uang jajan dan dapat digunakan untuk menabung.
Sementara Kepala Sekolah SDN 1; Neti Suria, S.Pd, mengatakan bahwa simulasi makanan bergizi gratis, sebanyak 480 porsi untuk siswa siswi harus terus dilaksanakan.
“MSBG ini adalah; satu cara dalam upaya meningkatkan kualitas dan daya tangkap pola pikir para siswa siswi saat proses belajar mengajar, menjadi lebih baik lagi,” katanya.
Harapan Neti, jika memungkinkan program ini berlanjut. Karena dapat mencetak generasi emas kedepannya yang perlu anak anak hebat. Dengan demikian, harus diperhatikan adalah Gizi nya. “Saya pikir program nasional MSBG ini sangat tepat, jika dilakukan kontinyu, tidak hanya sekedar simulasi saja,” harapnya.
Kata Faisal lagi; ini merupakan kegiatan simulasi, percobaan menunjukkan presiden Prabowo, bahwa pihaknya bersedia turut serta untuk program MSBG tersebut.
“MSBG ini diharapkan bisa segera dirasakan oleh sekolah sekolah lainnya di Aceh Tamiang,” pungkas Faisal. (S04).