Langsa. RU – T. Muntasya Dimar resmi terpilih sebagai Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Cot Kala Langsa dalam pemilihan yang berlangsung demokratis. Bersama wakilnya, Cut Tasya Nabila, keduanya siap mengemban amanah untuk membawa perubahan bagi mahasiswa FEBI.
Dalam proses pemilihan yang kompetitif yang dilaksanakan pada Selasa (11/02/2025), pasangan Dimar-Tasya berhasil meraih kemenangan dengan memperoleh 18 suara, unggul dari pasangan calon 02 yang memperoleh 6 suara. Dukungan luas dari berbagai elemen mahasiswa menjadi faktor penting dalam kemenangan mereka.
Ketua tim pemenangan, Hafiz Zikra, menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan berkontribusi dalam perjuangan ini.
“Kami sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah berjuang bersama, baik dari tim sukses, simpatisan, maupun mahasiswa FEBI yang percaya terhadap visi-misi kami. Ini bukan sekadar kemenangan individu, tetapi kemenangan bagi seluruh mahasiswa,” ujar Hafiz Zikra.
Dalam pidato pertamanya sebagai ketua terpilih, T. Muntasya Dimar menegaskan komitmennya untuk membangun DEMA FEBI yang inklusif, progresif, dan mampu menjadi wadah aspirasi mahasiswa.
“Kami akan memastikan DEMA FEBI menjadi lembaga yang benar-benar mengakomodasi kebutuhan dan aspirasi mahasiswa. Sinergi dan kolaborasi menjadi kunci utama dalam kepemimpinan kami,” ungkapnya.
Sementara itu, Cut Tasya Nabila menambahkan bahwa kepemimpinan mereka akan mengutamakan transparansi, advokasi mahasiswa, serta pengembangan potensi akademik dan non-akademik.
Dengan terpilihnya T. Muntasya Dimar dan Cut Tasya Nabila, mahasiswa FEBI IAIN Cot Kala Langsa menaruh harapan besar agar kepemimpinan mereka dapat membawa perubahan positif serta memperjuangkan kepentingan mahasiswa dengan penuh dedikasi.(AS07)